Penyusunan Rencana Strategis Perangkat Daerah Tahun 2024-2026

(Photo Forum Penyusunan Rencana Strategis Perangkat Daerah 2024-2026)
Semarang - Pada hari Kamis tanggal 2 Maret 2023 telah diselenggarakan Forum Perangkat Daerah Penyusunan Rencana Strategis Perangkat Daerah (Renstra PD) 2024-2026 Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air Dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Tengah yang dihadiri oleh pemangku kepentingan.
Berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam negeri Nomor 86 Tahun 2017, Forum Perangkat Daerah diselenggarakan untuk sinkronisasi pelaksanaan urusan perangkat daerah dalam merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah. Agar pelaksanaan program dan kegiatan OPD tidak berjalan parsial, harmonis dan linier dengan OPD lainnya, diperlukan ruang untuk menganalisa rencana program dan kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka berkolaborasi mengatasi isu daerah yang menjadi urusan Bersama.
Dalam rangka mendorong Dinas PUSDATARU untuk berperan dalam mencapai tujuan Rencana Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024-2026, maka diselenggarakan Forum Perangkat Daerah yang mempertemukan semua stakeholder untuk memberi masukan pada program dan kegiatan dalam Renstra Dinas PUSDATARU Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024-2026 dalam mengatasi isu daerah sesuai amanah tugas dan fungsi pokok yang diberikan.
Adapun Pemateri yang hadir dalam Forum diskusi yaitu :
1. Ir. SR. Eko Yunianto. Sp.1 - "Rencana Pengelolaan Sumber Daya Air dan Penataan Ruang"
2. H. Moch. Ichwan, SH, MM - "Pokok Pikiran Anggota DPRD"
3. Albertus Agung Satria H - "Pokok Pikiran Anggota DPRD"
4. Eko Susilo - "Pokok Pikiran Anggota DPRD"
5. Prof.Dr.Ir. Ignatius Sriyana, M.S. - "Penguatan Pengelolaan Sumber Daya Air di Jawa Tengah"
6. Dr. Jamilla Kautsary, ST., MT - "Mewujudkan Ruang Wilayah Jawa Tengah yang Aman Nyaman Produktif dan Berkelanjutan"
Admin